BeritaPortal Jatim

Peringati Hari Laut Sedunia, Satpolairud Polres Situbondo Gelar Aksi Bersih Laut di Pelabuhan Kalbut

Redaksi
194
×

Peringati Hari Laut Sedunia, Satpolairud Polres Situbondo Gelar Aksi Bersih Laut di Pelabuhan Kalbut

Sebarkan artikel ini
Polres Situbondo Gelar Aksi Bersih Laut di Pelabuhan Kalbut

SITUBONDO – Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Ocean Day) yang jatuh pada tanggal 8 Juni 2024, Satpolairud Polres Situbondo bersama dengan KSOP IV Panarukan, Desa Semiring, dan masyarakat setempat menggelar aksi bersih-bersih sampah di sekitar Pelabuhan Kalbut.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kelestarian laut. AKP Gede Sukarmadiyasa, Kasatpolairud Polres Situbondo, mengungkapkan bahwa sampah yang mencemari laut tidak hanya berasal dari aktivitas bongkar muat di pelabuhan, tetapi juga dari sampah rumah tangga yang dibuang ke sungai dan bermuara ke laut.

“Sampah ini sangat berdampak terhadap biota laut, membuat air laut keruh, dan merusak terumbu karang,” ujar AKP Gede Sukarmadiyasa. “Akibatnya, nelayan akan kesulitan mencari ikan dan mata pencaharian mereka terancam.” Sabtu (08/06/2024)

Lebih lanjut, AKP Gede Sukarmadiyasa berharap kegiatan ini dapat memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan laut dan mencegah pencemaran laut.

Aksi bersih-bersih pantai ini merupakan langkah kecil yang dapat memberikan dampak besar bagi kelestarian laut. Diharapkan dengan semakin tingginya kesadaran masyarakat, laut Indonesia dapat terjaga kebersihannya dan memberikan manfaat bagi generasi sekarang dan masa depan.

*) Ikuti Berita Terbaru Portal Indonesia di Google News klik disini dan Jangan Lupa di Follow.

Baca Juga:  Pencurian Kotak Amal Masjid di Ponorogo, Pelaku Terekam CCTV