Portal Jatim

Satlantas Polresta Sidoarjo Latih Senkom PPGD, Perkuat Respons Darurat di Jalan Raya

Redaksi
58
×

Satlantas Polresta Sidoarjo Latih Senkom PPGD, Perkuat Respons Darurat di Jalan Raya

Sebarkan artikel ini

SIDOARJO – Dalam upaya meningkatkan sinergi antara Polri dan Senkom Mitra Polri, Unit Kamsel Satlantas Polresta Sidoarjo menggelar Pelatihan Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) bagi anggota Senkom. Kegiatan ini berlangsung di Sekretariat Senkom, Jalan Letjen Sutoyo, Waru, pada Jumat (31/1/2025).

Pelatihan ini bertujuan untuk menyamakan pemahaman dalam penanganan situasi darurat, terutama kecelakaan lalu lintas, agar anggota Senkom mampu bertindak cepat dan tepat saat menghadapi insiden di lapangan.

“Apabila terjadi kecelakaan, anggota Senkom maupun masyarakat diharapkan memahami langkah-langkah pertama yang harus dilakukan sebelum tenaga medis tiba,” ujar Kanit Kamsel Satlantas Polresta Sidoarjo, Iptu Ali Mubarok.

Selain pelatihan PPGD, Satlantas Polresta Sidoarjo juga mensosialisasikan pentingnya tertib berlalu lintas sebagai bagian dari upaya menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

Ketua Senkom Sidoarjo, Agus Mintono, mengapresiasi pelatihan ini dan berharap kegiatan serupa terus dilakukan guna meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keselamatan berkendara.

“Dengan adanya pelatihan ini, kami berharap Senkom bisa lebih berkontribusi dalam mengedukasi masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas dan kesiapsiagaan dalam keadaan darurat,” ungkapnya.

Pelatihan ini menjadi bukti nyata kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan berlalu lintas yang lebih aman dan tertib.

Baca Juga:
Memastikan Kesiapan Pilkada, Ketua KPU Dampingi Kapolres Pasuruan Cek Gudang Logistik di Pleret