Peristiwa Daerah

Pelan Tapi Pasti, Sahabat Hulk Estafet Ajak PKL Dukung Gus Ipul-Adi

24
×

Pelan Tapi Pasti, Sahabat Hulk Estafet Ajak PKL Dukung Gus Ipul-Adi

Sebarkan artikel ini
Pelan Tapi Pasti, Sahabat Hulk Estafet Ajak PKL Dukung Gus Ipul-Adi

Pelopor relawan Sahabat Hulk, Amin Suprayitno saat bersama PKL Hasan Bisri. 


PASURUAN | Portal-indonesia.com – Tidak henti-hentinya tim relawan Sahabat Hulk terus meyakinkan warga dan masyarakat pendukung yang ada di Kota Pasuruan, Jawa Timur, untuk memenangkan Pasangan Calon (Paslon) Gus Ipul – Adi Terpercaya (Giat).

Pelan tapi pasti, kali ini relawan Sahabat Hulk secara estafet merangkul sejumlah Pedagang Kaki Lima (PKL) khususnya yang ada diseputaran jalan KH Wachid Hasyim – jalan Dewi Sartika Kelurahan Bangilan, Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan pada Jumat (16/10) malam.

Untuk selanjutnya bersama-sama memberikan dukungan, sekaligus mewujudkan kemenangan bagi pasangan Gus Ipul – Adi Wibowo pada Pilwali Pasuruan tahun 2020 saat ini.

Dari hasil blusukannya ke sejumlah pedagang yang ada di pusat perniagaan Kota Pasuruan, dalam hal ini Amin Suprayitno atau yang biasa akrab dipanggil Mas Prayit sebagai pelopor relawan Sahabat Hulk mengulas sejumlah keluhan dan secercah harapan yang diinginkan PKL dilapangan.

“Dari hasil silaturrahmi bersama PKL dilapangan, mereka (para PKL) sangat berharap adanya perubahan. Tentunya dengan cara memberikan ruang dan tempat bagi para PKL yang lebih tertata dan strategis”. Ujar Mas Prayit.

Selain mengajak para PKL yang ada di Kota Pasuruan, kedepan Mas Prayit juga akan merangkul sejumlah pedagang lain serta dari unsur atau elemen masyarakat yang ada.

“Dalam waktu kedepan, kita juga akan merangkul elemen masyarakat lain untuk bersama-sama memenangkan Paslon Giat menjadi Walikota Pasuruan periode 2020-2024”. Pungkasnya.

Sementara berdasarkan antusiasme yang terjadi dilapangan, figur daripada Gus Ipul yang berpasangan dengan Adi Wibowo untuk maju di Pilwali Pasuruan merupakan momen yang sangat dinanti oleh sebagian besar Kota Pasuruan terutama para PKL.

“Dengan kehadirannya Gus Ipul dan Mas Adi di Kota Pasuruan, tentu kami sangat berharap agar beliau bisa memberi perubahan yang lebih baik serta lebih memperhatian nasib seperti kita yaitu para PKL yang ada di Kota Pasuruan”. Ungkapnya Hasan Bisri, salah satu pedagang yang ada disekitaran jalan KH Wachid Hasyim – Dewi Sartika.

Tentunya dengan harapan menurut Hasan Bisri termasuk pedagang yang lain, bagaimana Pemerintah bisa membantu dan mencarikan solusi agar pendapatan para PKL bisa mengalami peningkatan khususnya di musim pandemi Covid 19 saat ini.

“Kami disini bekerja hanya untuk mencari sesuap nasi demi keluarga dirumah Pak….!!. Dan peran serta Pemerintah disini sangat diperlulan, bagaimana supaya ekonomi kami lebih meningkat terutama pada kondisi pandemi saat ini”. Harapannya, sembari bercerita tentang sulitnya mengais rejeki yang lebih. (Ek/Ghana)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *