MAMUJU – PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan ketersediaan LPG 3 Kg aman selama libur panjang Hari Raya Imlek dan Isra Mi’raj dengan melakukan inspeksi ke berbagai pangkalan di Sulselbar, Sulteng, Sulutgo, dan Sultra.
Region Manager Retail Sales Sulawesi, I Gusti Bagus Suteja, menegaskan bahwa peninjauan ini bertujuan untuk memastikan stok LPG 3 Kg tetap tersedia, distribusi tepat sasaran bagi rumah tangga, usaha mikro, petani, dan nelayan, serta penyaluran sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan Pemda.
“Sebanyak 2,3 juta tabung telah kami distribusikan selama 25-29 Januari 2025 untuk enam provinsi di Sulawesi. Kami juga mengingatkan agen dan pangkalan untuk memastikan pencatatan distribusi LPG 3 Kg berjalan transparan dan akurat,” ujar Suteja, Rabu (29/1/2025).
Sementara itu, Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, menegaskan bahwa Pertamina akan terus mengawasi distribusi LPG bersubsidi.
“Pertamina secara rutin melakukan sidak agar distribusi LPG 3 Kg tidak disalurkan ke pengecer. Agen atau pangkalan yang melanggar ketentuan akan ditindak tegas,” ujarnya.
Masyarakat yang menemukan harga LPG tidak wajar atau membutuhkan informasi lebih lanjut dapat menghubungi Pertamina Call Center 135.