PONOROGO – Berbagai cara dilakukan warga dan masyarakat untuk memperingati sekaligus memeriahkan Dirgahayu Republik Indonesia (RI).
Sama halnya dilakukan oleh warga Jalan Rumpuk Tengah, RT 03,04/RW/04, Kelurahan Kertosari, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo yang melakukan malam renungan dan sujud syukur HUT RI ke-79 tahun dengan diterangi nyala oncor.
Pun, para warga mengumandangkan doa tahlil (dzikir). Dilanjutkan sujud menghadap kiblat dengan diiringi lantunan lagu gugur bunga serta diakhiri kalimat salam.
“Kita para warga melakukan sujud syukur di malam renungan HUT RI ke-79 tahun,” ujar pembina kegiatan, Baikuni, Jum’at (16/8/2024) malam
Tentunya, hal ini untuk mengenang jasa pahlawan yang telah gugur. Momentum ini untuk merenungkan jasa pahlawan yang telah diberikan di generasi sekarang. Suasana begitu khidmat, dengan diterangi kurang lebih 1.000 oncor di seruas jalan ini.
“Kita mendoakan para pahlawan yang telah berjasa melawan penjajahan di negeri ini,” imbuhnya.
Sujud syukur dengan diterangi oncor merupakan kali pertama dilakukan warga RT 03, 04/RW 04 ini. Banyak kreasi dan tidak kalah semangatnya dengan para warga di tempat lain dalam memaknai HUT Kemerdekaan RI.
“Mengajak para warga lebih mencintai tanah air. Lebih solid menjaga persatuan dan kesatuan. Mensyukuri nikmat Indonesia yang telah merdeka ke-79 tahun,” tandasnya. (*)