Portal Jateng

LMDH Bina Lestari Purbalingga Kembangkan Wisata Edukasi dan Tanam Nanas

Portal Indonesia
2158
×

LMDH Bina Lestari Purbalingga Kembangkan Wisata Edukasi dan Tanam Nanas

Sebarkan artikel ini
Jalan Usaha Tani menuju Wisata Edukasi (Portal Indonesia/Dariyanto)

PURBALINGGA – Perusahaan Umum (Perum) Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyumas Timur dalam mengelola hutan kerjasama dengan LMDH (Lembaga Masyarakat Desa dan Hutan) desa setempat.

Hal itu dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan para petani dan upaya menjaga kelestarian hutan lindung.

Untuk melihat seberapa besar manfaat hasil kerjasama LMDH dengan Perhutani ikuti hasil invetigasi media Portal-Indonesia.

Salah satunya LMDH Bina Lestari Desa Binangun, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga yang telah bekerjasama dengan Perhutani dalam pengelolaan Hutan dengan petani Nanas.

Bentuk kerja sama ini dilakukan Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyumas Timur menandatangani Perjanjian Kerjasama (PKS) LMDH Binangun.

”Tanaman buah nanas, yang di kembangkan oleh para petani. Dan para petani menyambut baik kerjasama ini untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan melestarikan hutan,” kata Ketua LMDH Bina Lestari Prio Dwi Handoyo, Rabu (15/01/2025).

Area Wisata Edukasi yang akan dikembangkan

Menurut Prio, ada sekitar 27 petani nanas yang tergabung dalam LMDH Bina Lestari. ”Anggota LMDH sudah diberikan kartu anggota untuk tertib administrasi, serta menanamkan kepedulian kelestarian hutan yang ditanami kayu Pines, Salam, dan Damar,” pungkasnya

Sekdes Binangun, Sarim Aji Priantono menjelaskan LMDH Binas Lestari sudah melakukan Perjanjian Kerja sama (PKS) dengan Perhutani untuk mengembangkan kawasan Edukasi Wisata.

“Ada sekitar lahan seluas 5H tanah milik Perhutani untuk dikembangkan Wisata Edukasi, dan akan jadi satu paket wisata dengan wisata D’Las Serang,” kata Sarim

Menurutnya, Wisata edukasi ini akan mendapatkan gelontoran Dana Desa (DD) melalui Bumdes Desa Binangun. “Pengembangan Wisata Edukasi sudah berjalan secara bertahap dengan membangun jalan Usaha Tani sepanjang 2,5 Km dari Dusun Jumbleng ke Area Wisata,” pungkas Sarim.

Seperti diketahui, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyumas Timur adalah salah satu unit manajemen di wilayah Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Tengah.

Baca Juga:
Siswa SMPN 1 Purworejo Sabet Juara Turnamen Bulutangkis MILKLIFE 2024

Luas wilayah kerja KPH Banyumasa Timur berdasarkan PP 72 2010 seluas 46.452,84 Ha berada pada wilayah administratif pemerintahan kabupaten dan kota yaitu Kabupaten Banyumas 18.029,22 Ha, Banjarnegara 11.922,32 Ha, Cilacap 1.745,33 Ha dan Purbalingga 14.755,97 Ha Provinsi Jawa Tengah (Dariyanto)