Portal Jatim

KEMENPAN-RB Ingin Aplikasi Jogo Malang Presisi Bisa Ditiru Seluruh Polres/Polresta

Redaksi
87
×

KEMENPAN-RB Ingin Aplikasi Jogo Malang Presisi Bisa Ditiru Seluruh Polres/Polresta

Sebarkan artikel ini
Utusan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPAN-RB) saat meninjau kantor pelayanan terpadu Polresta Malang Kota.

KOTA MALANG – Setelah meraih penghargaan inovasi terbaik berkelanjutan melalui Aplikasi Jogo Malang Presisi, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPAN-RB) menindaklanjuti dengan kunjungan ke Polresta Malang Kota. Jumat (02/08/2024).

Dalam kunjungan tersebut, Ajib Rahmawanto, Asisten Deputi Koordinasi dan Fasilitasi Strategi Pengembangan Praktik Pelayanan Terbaik di KEMENPAN-RB, mengapresiasi inovasi Jogo Malang Presisi yang dikembangkan oleh Polresta Malang Kota.

“Polresta Malang Kota telah berhasil menciptakan sebuah inovasi yang sangat baik. Kami ingin aplikasi ini bisa dikembangkan dan ditiru oleh seluruh Polres/Polresta,” ujar Ajib.

Ajib juga menilai aplikasi Jogo Malang Presisi sudah cukup baik, namun masih memerlukan pengembangan dan kodifikasi dalam beberapa menu yang ada. “Kodifikasi tersebut akan lebih memudahkan pengguna aplikasi ini, jadi tidak harus mengetik lagi,” ungkapnya.

Utusan KEMENPAN-RB juga meninjau kantor pelayanan terpadu Polresta Malang Kota dan menyaksikan langsung layanan yang ada.

“Kami melihat kantor pelayanan terpadu di Polresta Malang Kota ini sudah cukup baik. Pelayanannya sangat cepat, dan masyarakat yang datang tampak puas serta nyaman dengan fasilitas yang ada,” tambah Ajib.

Sementara itu, Kapolresta Malang Kota Kombes. Pol. Budi Hermanto, S.I.K, M.Si, menyatakan akan segera melaksanakan apa yang menjadi masukan dari KEMENPAN-RB.

“Kami akan menambahkan ke Aplikasi Jogo Malang Presisi apa yang menjadi masukan, agar inovasi yang memudahkan masyarakat ini bisa bermanfaat dan maksimal menjawab segala keluhan ataupun keinginan masyarakat,” kata Kombes. Budi Hermanto.

Kapolresta juga mengungkapkan akan segera berkoordinasi dengan Polres/Polresta yang ingin menduplikasi aplikasi Jogo Malang Presisi.

“Kami rasa tidak masalah ketika aplikasi Jogo Malang Presisi ini ditiru oleh Polres/Polresta, karena aplikasi ini kami ciptakan untuk seluruh institusi kepolisian agar dapat memberikan pelayanan yang mudah, cepat, dan maksimal kepada masyarakat,” pungkas Kapolresta yang meraih dua pin emas dari Kapolri. (Junaedi)