Berita

Sowan Kyai, Sam HC Gali Harapan untuk Masa Depan Kota Malang

Redaksi
63
×

Sowan Kyai, Sam HC Gali Harapan untuk Masa Depan Kota Malang

Sebarkan artikel ini
Heri Cahyono (Sam HC), Calon Walikota Malang nomor urut dua, berkunjung ke kediaman Kyai Hasan Basri M.

KOTA MALANG – Meski jadwal kampanye padat, Heri Cahyono (Sam HC), Calon Walikota Malang nomor urut dua, tetap meluangkan waktu untuk sowan kepada kyai dan tokoh agama. Pada Senin (21/10/2024), di sela kampanye di wilayah Ketawang Gede, Kota Malang, Sam HC mengunjungi kediaman Kyai Hasan Basri M, tokoh terkemuka Nahdatul Ulama dan masyarakat.

Saat ditemui, Sam HC menjelaskan bahwa sowan ke tokoh agama dan masyarakat di tengah kampanye bertujuan untuk mendengar langsung aspirasi dan tantangan yang dihadapi para pemimpin agama.

“Datang dan berdialog langsung dengan tokoh masyarakat serta agamawan adalah langkah penting untuk mendengar apa yang mereka butuhkan dan persoalan yang dihadapi,” ungkap Sam HC.

Pengusaha yang mengelola sembilan perusahaan ini juga menambahkan bahwa pertemuan tersebut sekaligus untuk meminta doa restu dalam persiapan menghadapi Pilkada Kota Malang 2024, yang dijadwalkan berlangsung pada 27 November mendatang.

“Jika diberi amanah menjadi Walikota Malang, saya tidak akan selalu menggunakan mobil dinas N1. Saya akan rutin turun ke kampung-kampung, sowan ke masyarakat dan tokoh agama.

Saya juga akan menggerakkan ASN untuk terlibat langsung di tengah masyarakat, karena dengan cara itulah kita bisa mengenali masalah nyata dan merumuskan solusi yang tepat dan cepat,” tegasnya.

(Junaedi)

*) Ikuti Berita Terbaru Portal Indonesia di Google News klik disini dan Jangan Lupa di Follow.

Baca Juga:
Debat Pilkada Ponorogo, Kang Giri: Sumur Dalam, Produktivitas Panen Padi Meningkat 3-4 Kali Setahun