Portal DIY

Wabup Sleman : Pemkab Sleman Jaga Terwujudnya Sleman sebagai Tuan Rumah Bersama

Portal Indonesia
67
×

Wabup Sleman : Pemkab Sleman Jaga Terwujudnya Sleman sebagai Tuan Rumah Bersama

Sebarkan artikel ini
Wabup Sleman serahkan tanda penghargaan kepada umat Kristen yang diterima oleh Ketua DPD MUKI Sleman, Pdt Arif Ariyanto (Portal Indonesia/Brd)

SLEMAN – Dalam upaya mewujudkan pembangunan di berbagai sektor,Pemkab Sleman terus brupaya menjaga terwujudnya Sleman sebagai rumah bersama bagi seluruh elemen masyarakat dengan berbagai latar belakang agama etnis dan budaya. Untuk itu, Pemkab Sleman terus berupaya menjaga terwujudnya kerukunan antar umat beragama.

Hal itu dikatakan oleh Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa, dalam kata sambutanya pada acara Musyawarah Daerah (Musda) Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) DPD Sleman tahun 2025, di aula lantai 3 Setda Kabupaten Sleman, Jumat (14/2/2025).

Hadir pula pada acara tersebut Ketua DPW MUKI DIY, Pdt. Dr. Jacky Latupeirisa, Ketua DPD MUKI Sleman, Pdt. Arif Ariyanto, Ketua DPD MUKI Kabupaten/Kota se-DIY, Ketua Asosiasi Pendeta Indonesia (API) DIY, Pdt. Indrianto Adiatmo, serta sejumlah tokoh lintas agama.

Pada kesempatan tersebut, Danang mengapresiasi MUKI Sleman, yang telah membantu Pemkab Sleman dalam mendampingi serta memberikan pelayanan terhadap umat Kristen yang ada di Kabupaten Sleman.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada umat Kristen yang telah berkontribusi, bersinergi, dan mendukung program-program pembangunan di Kabupaten Sleman.

“Ini selaras dengan komtimen Pemkab Sleman dalam mewujudkan Sleman sebagai rumah bersama bagi seluruh elemen masyarakat dengan berbagai latar belakang agama, etnik dan budaya,” ucapnya.

Danang juga berharap acara ini dapat menghasilkan keputusan-keputusan yang dapat mendukung program dan kebijakan di Kabupaten Sleman. Ia juga berharap kemitraan yang telah terjalin antara Pemkab Sleman dan MUKI Sleman dapat terus ditingkatkan.

Sementara itu Ketua DPD MUKI Sleman, Pdt. Arif Ariyanto, menyampaikan terima kasih kepada Pemda Sleman yang telah mendukung dan memfasilitasi pelaksanaan Musda MUKI Sleman tahun 2025.

Dilaporkan kegiatan ini diikuti sebanyak 150 orang pengurus MUKI Sleman. Kegiatan Musda diawali dengan ibadah bersama oleh seluruh pengurus MUKI dan tamu undangan.

Baca Juga:
Relawan Bolonemase Dukung Pasangan Kustini-Sukamto

“Tahun 2025 ini penuh tantangan. Diharapkan MUKI tetap dapat menjadi wadah untuk berkarya serta berkontribusi melayani masyarakat di Kabupaten Sleman,” ujarnya. (Brd)