Portal Jateng

Rem Blong, 53 Penumpang Bus Sumber Jaya Selamat di Jalur Pengaman Purbalingga

46
×

Rem Blong, 53 Penumpang Bus Sumber Jaya Selamat di Jalur Pengaman Purbalingga

Sebarkan artikel ini
Rem Blong, 53 Penumpang Bus Sumber Jaya Selamat di Jalur Pengaman Purbalingga
Bus Sumber Jaya tujuan Bogor-Klaten yang alami rem blong dapat terselamatkan di jalur penyelamat Tlahab Lor, Kecamatan Karangreja, Purbalingga, Rabu (13/1). (Foto : Daryanto / Portal Indonesia)

PURBALINGGAI Portal-Indonesia.com – Jalur pengaman Jalan Provinsi di Dusun Bayeman, Desa Tlahab Lor, Kecamatan Karangreja, Purbalingga, Jateng berhasil selamatkan Bus Sumber Jaya tujuan Bogor – Klaten, Rabu (13/1) dini hari sekitar pukul 02.55 WIB.

Informasi yang dihimpun Portal Indonesia di lokasi, Bus Sumber Jaya dengan nomor polisi Z – 7531 – TO yang membawa 53 penumpang tersebut melintas dari arah Pemalang (utara) menuju arah selatan.

Menurut keterangan Kandar (45) sopir Bus Sumber Jaya mengatakan jika bus yang dikendarai mengalami rem blong sejak memasuki ruas jalan Belik, Pemalang. Sehingga ia pun terpaksa masuk jalur pengaman yang berada di Desa Tlahab Lor, Purbalingga.

“Bus saya naikkan ke atas jalan pengaman dan berhenti ditengah tengah jalur pengaman, sehingga para penumpang selamat semua. Dan semua penumpang sudah dibawa bus lain untuk menuju ke Klaten,” kata Kandar.

Rem Blong, 53 Penumpang Bus Sumber Jaya Selamat di Jalur Pengaman Purbalingga

Saat ini bus tersebut sudah dievakuasi dengan kendaraan derek dan posisi parkir di bawah jalur penyelamat.

Seperti diketahui jalan tanjakan di Desa Tlahab Lor tersebut rawan kecelakaan untuk kendaraan roda dua dan empat. Sehingga jalur pengamanan dibangun sejak setahun lalu sudah berkali kali menyelamatkan kendaraan yang mengalami rem blong. (Bud/Dar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *