Portal Jatim

Polres Musi Rawas Tingkatkan Patroli Beat untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Libur Panjang

Redaksi
66
×

Polres Musi Rawas Tingkatkan Patroli Beat untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Libur Panjang

Sebarkan artikel ini

MUSI RAWAS – Dalam rangka mengantisipasi libur panjang sekaligus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polres Musi Rawas (Mura) melaksanakan Patroli Beat atau Kegiatan Kepolisian yang Ditingkatkan (KRYD) di sejumlah titik strategis di “Bumi Lan Serasan Sekentenan,” Senin (27/1/2025).

Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH, melalui Kabagren Polres Mura, AKP Aprinaldi, S.Sos., selaku Padal SOC Regu 1, membenarkan kegiatan tersebut.

“Sebagai langkah antisipasi selama libur panjang sekaligus untuk meningkatkan situasi kamtibmas, personel Polres Mura melaksanakan kegiatan Patroli Beat atau KRYD,” ujar AKP Aprinaldi, Minggu (27/1/2025).

Patroli ini melibatkan Satlantas dan Satsamapta yang memantau berbagai wilayah di Kabupaten Musi Rawas, termasuk aktivitas masyarakat di desa, kelurahan, kecamatan, dan pusat keramaian. Selain itu, patroli mobile juga dilakukan di Gudang Logistik KPU Mura, kantor Bawaslu Mura, dan KPU Mura.

“Kegiatan ini bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang beraktivitas selama liburan, sekaligus meminimalkan potensi kriminalitas serta gangguan kamtibmas,” tambahnya.

Dengan langkah preventif ini, Polres Musi Rawas berharap situasi di wilayah hukumnya tetap kondusif, sehingga masyarakat dapat menikmati libur panjang dengan tenang dan aman.

Baca Juga:
Polsek Prambon Ajak Warga Guyub Rukun Lewat "Sahabat Curhat" Demi Pilkada Damai