Portal Jatim

Polres Musi Rawas Melaksanakan Pengamanan Pengukuhan Tim SulThan di Kecamatan BTS Ulu

Redaksi
39
×

Polres Musi Rawas Melaksanakan Pengamanan Pengukuhan Tim SulThan di Kecamatan BTS Ulu

Sebarkan artikel ini

MUSI RAWAS – Puluhan Personel Polres Musi Rawas (Mura), bersama Polsek BTS Ulu, melakukan pengamanan kampanye dialogis sekaligus pengukuhan Tim SulThan (Cabup dan Cawabup Mura Nomor Urut 2, Hj Suwarti Burlian-Drs H Thamrin Hasan).

Kegiatan tersebut di pusatkan, di Lapangan Taman Olah Raga Bangun Jaya (TOBJ), Kelurahan Bangun Jaya, Kecamatan BTS Ulu, Kabupaten Mura, Kamis (3/10/2024)

Hadir dalam kampanye tersebut, Cabup dan Cawabup Mura Nomor Urut 2, Hj Suwarti Burlian-Drs H Thamrin Hasan, Anggota DPRD Mura, Partai Nasdem, Rizal, Ustadz Aidil, LC, Korcam BTS ULU, Wancik, AK, Tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda se Kecamatan BTS ULU, Tim yang dikukuhkan diantaranya, Tim Pujasuma, Tim Srikandi, Timsus Keluarga Sulthan, Tim Bolone Sulthan, Tim Dulur serta ribuan simpatisan SulThan.

Hal tersebut dibenarkan, Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH, saat dikonfirmasi, Kamis (3/10/2024).

“Sengaja, personel Polres Mura, melakukan pengamanan kampanye dialogis sekaligus pengukuhan Tim SulThan (Cabup dan Cawabup Mura Nomor Urut 2, Hj Suwarti Burlian-Drs H Thamrin Hasan), di Lapangan Taman Olah Raga Bangun Jaya (TOBJ), Kelurahan Bangun Jaya, Kecamatan BTS Ulu,” kata Kapolres

Kapolres menjelaskan, kegiatan pengamanan ini dilakukan beberapa titik diantaranya mulai dari luar lokasi di seputaran lokasi hingga di dalam tenda lokasi.

“Dan mulai dari sebelum pelaksanaan hingga pelaksanaan dan selesai pelaksanaan semuanya berjalan dengan aman, damai dan kondusif,” ucapnya

Kapolres berharap, situasi Kamtibmas bisa terwujud dan terlaksana, tentunya berkat kerjasama bersama baik dari unsur Polri, TNI pemerintah daerah hingga seluruh masyarakat di wilayah Kabupaten Musi Rawas, khususnya di Kecamatan BTS Ulu.

“Artinya tanpa adanya kerjasama bersama untuk meningkatkan keamanan situasi kamtibmas tentunya hal tersebut tidak bisa terlaksana dan tercapai dengan baik serta sebagaimana mestinya,” tuturnya.(Wn)