Portal Jatim

Pesan dan Kesan Kapolres Pasuruan Kota, di Harjad Kabupaten Pasuruan Yang ke 1094 Tahun

647
×

Pesan dan Kesan Kapolres Pasuruan Kota, di Harjad Kabupaten Pasuruan Yang ke 1094 Tahun

Sebarkan artikel ini
Pesan dan Kesan Kapolres Pasuruan Kota, di Harjad Kabupaten Pasuruan Yang ke 1094 Tahun

PASURUAN — Kapolres Pasuruan Kota AKBP Makung Ismoyo Jati, turut menghadiri acara peringatan hari jadi (Harjad) Kabupaten Pasuruan yang ke 1094 tahun, yang berlangsung di Pendopo Kabupaten Pasuruan, Senin (18/9/2023) pagi.

Acara juga dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, instansi pemerintah, dan komunitas lokal sebagai bentuk penghormatan terhadap sejarah dan perkembangan Kabupaten Pasuruan.

Scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam kesempatan itu, Kapolres AKBP Makung Ismoyo mengucapkan selamat kepada Kabupaten Pasuruan. Dan ia juga menekankan pentingnya mempertahankan dan menghargai warisan budaya serta sejarah yang dimiliki oleh daerah ini.

“Hari Jadi Kabupaten Pasuruan adalah momen bersejarah yang membangkitkan semangat persatuan dan rasa cinta terhadap tanah kelahiran ini”, ucap Kapolres.

Selain untuk memperingati sejarah Kabupaten Pasuruan, acara itu juga dibuat sebagai momen perpisahan Bupati Pasuruan Gus Irsyad Yusuf dan Wakilnya Gus Mujib lantaran habis masa jabatan.

“Selamat masa purna tugas kepada Bupati dan Wakil Bupati Pasuruan, semangat untuk selalu membimbing langkah para pemimpin dan masyarakat kedepannya”, pesan AKBP Makung.

Dengan bertambahnya usia Kabupaten Pasuruan, masyarakat berharap kedepannya jauh lebih maju, meningkat dan sejahtera. (Eko)

error: