Portal Sultra

Pejabat Mubar Yang Dilantik Tiga Pekan Lalu Belum Terima Petikan SK, BKPP Belum Buka Suara

284
×

Pejabat Mubar Yang Dilantik Tiga Pekan Lalu Belum Terima Petikan SK, BKPP Belum Buka Suara

Sebarkan artikel ini
Pejabat Mubar Yang Dilantik Tiga Pekan Lalu Belum Terima Petikan SK, BKPP Belum Buka Suara

MUBAR – 169 pejabat eselon dua dan tiga Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara sudah tiga pekan dilantik. Namun sejauh ini petikan surat keputusan (SK) Bupati Mubar Nomor 67 Tahun 2022 tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Jabatan Tinggi Pratama Administrator dan Jabatan Fungsional belum diberikan kepada pejabat yang bersangkutan.

Berkaitan dengan hal tersebut sejumlah pejabat mengaku sejauh ini belum menerima petikan SK Bupati Mubar nomor 67 tersebut.

Kepala Bagian Protokol, Kerjasama dan Komunikasi Publik, Sekretariat Daerah Mubar, Muhamad Fajar Fariki mengaku hingga detik ini belum memegang SK dimaksud.

Ya. Sampai saat ini belum ada SK. Harapan saya sebaiknya segera ada,” kata Fajar Fariki saat dikonfirmasi via WhatsApp, Rabu, (18/05/2022).

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Mubar, La Gandi mengungkapkan bahwa pihaknya juga belum menerima petikan SK tersebut.

Kata dia, bila SK tersebut tak kunjung diberikan maka dampaknya adalah penggajian akan terlambat.

Kalau petikannya belum ada. Kalau petikan SK ini belum diberikan maka dampaknya adalah penggajian jadi terlambat,” jelas Gandi via WhatsApp.

Sementara itu Plt. Kepala Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Mubar, La Ode Buke sejauh ini masih bergeming. Dikonfirmasi melalui telepon dan WhatsApp belum memberikan tanggapan.