SITUBONDO – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama tahapan kampanye Pilkada Situbondo 2024, Satpolairud Polres Situbondo Polda Jatim terus berinovasi dengan berbagai pendekatan humanis.
Salah satu kegiatan yang mendapatkan respons positif adalah “Ngopi Bareng” yang digagas oleh Kasat Polairud AKP Gede Sukarmadiyasa, S.H., M.H.
Melalui kegiatan ini, anggota Satpolairud yang bertugas sebagai Polisi RW, seperti Aipda Fasigai, rutin menyambangi warga pesisir dan pelabuhan. Salah satu momen berlangsung di Desa Pesisir dan Pelabuhan Panarukan, Rabu 23 Oktober 2024, pukul 22.00 WIB.
Dengan suasana hangat dan penuh keakraban, Polisi RW duduk bersama tokoh masyarakat, pemuda, dan warga untuk membahas pentingnya menjaga situasi kondusif selama Pilkada. Sambil menyeruput secangkir kopi, pesan-pesan damai disampaikan dengan cara santai namun penuh makna.
“Ngobrol ringan ditemani kopi, kami menyampaikan pesan penting soal Pilkada Damai. Pendekatan ini lebih efektif dalam membangun kedekatan dan menyampaikan pesan kamtibmas,” ujar Aipda Fasigai.
Kapolres Situbondo, AKBP Rezi Dharmawan, S.I.K., M.I.K., melalui Kasat Polairud, AKP Gede Sukarmadiyasa, menyampaikan bahwa kegiatan “Ngopi Bareng” merupakan salah satu cara Polri merangkul masyarakat untuk berpartisipasi menjaga stabilitas keamanan selama Pilkada.
“Lewat obrolan santai ini, kami mengajak masyarakat dari berbagai kalangan untuk menjaga keamanan dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah. Kita ingin Pilkada Situbondo berjalan damai,” kata AKP Gede.
Dalam pertemuan tersebut, selain menyampaikan pentingnya menjaga situasi aman, obrolan juga menyinggung isu penyebaran hoax, ujaran kebencian, dan ajakan untuk menghargai perbedaan pilihan politik demi menjaga persatuan.
“Kegiatan ini jauh lebih efektif daripada pertemuan formal yang cenderung kaku. Dengan suasana yang rileks, pesan-pesan kamtibmas bisa tersampaikan lebih baik,” tutup AKP Gede.
Kegiatan “Ngopi Bareng” ini menjadi salah satu langkah strategis Polres Situbondo dalam memperkuat hubungan antara aparat dan masyarakat, serta menjaga suasana damai menjelang Pilkada.