Portal Aceh

Muspika dan Relawan di Samalanga Lakukan Penyemprotan Disinfektan

44
×

Muspika dan Relawan di Samalanga Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Sebarkan artikel ini
Muspika dan Relawan di Samalanga Lakukan Penyemprotan Disinfektan

PORTALINDONESIA, BIREUEN – PMI dan Komunitas Samalanga Peduli, Kecamatan Samalanga bekerjasama dengan Muspika setempat melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah titik publik yang ada di Kecamatan tersebut, Kamis (26/3/2020).

Camat Samalanga Mulyadi, SH mengatakan, upaya penyemprotan yang dilakukan pihaknya guna meminimalisir penyebaran virus Corona (Covid-19) dinilai sangat berbahaya.

“Tadi yang sudah kita lakukan penyemprotan Kantor Camat Samalanga , Puskesmas, Mushola Kota dan beberapa Masjid di Samalanga serta sejumlah kedai warga dan balai pengajian di kecamatan Samalanga. Semoga program ini dapat diikuti oleh para aparatur desa di Kecamatan Samalanga,” ujar  ketua  Mulyadi saat didampingi Faisal Rizal selaku Ketua PMI Samalanga.

Ramadhan, salah satu warga yang sempat diwawancarai oleh wartawan, mengucapkan terimakasih atas sikap tanggap dari Muspika, para relawan PMI dan Samalanga Peduli, yang telah melakukan penyemprotan di tokonya, untuk terhindar dari wabah virus Corona.

Sementara Ketua PMI Samalanga Faisal Rizal dan Ketua Samalanga Peduli Mirza Putra berharap kepada semuanya untuk  berhati-hati dan selalu menjaga lingkungan dan menjaga kebersihan yang sehat. “Kunci menghadapi masuknya virus Corona di kecamatan kita ini dengan selalu waspada dan mematuhi terhadap himbauan yang telah dikeluarkan oleh Pemerintah,” tutupnya.

Reporter: Yusri

Editor: Abdul Hakim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *