Peristiwa Daerah

Jemput Berkah Ramadhan, OSIS SMKS Manbaul Ulum Bagikan Minyak Goreng Gratis

104
×

Jemput Berkah Ramadhan, OSIS SMKS Manbaul Ulum Bagikan Minyak Goreng Gratis

Sebarkan artikel ini
Jemput Berkah Ramadhan, OSIS SMKS Manbaul Ulum Bagikan Minyak Goreng Gratis
OSIS SMKS Manbaul Ulum Wonosari-Bondowoso Bai-Bagi Minyak Goreng Gratis

BONDOWOSO.Portal-Indonesia.com  Hari ini, Minggu (24/04) OSIS SMKS Manbaul Ulum Wonosari Bondowoso membagikan minyak goreng gratis di bulan Ramadan. Pembagian minyak goreng gratis di 23 Ramadhan 1443, menjelang waktu berbuka puasa diberikan kepada ratusan pengendara yang lalu lalang di pertigaan Desa Pasarejo, Kec. Wonosari.

Meski Ramadhan tahun ini masih belum sepenuhnya bebas dari pandemi Covid-19, semangat berbagi kebaikan di antara sesama tidak pudar seperti yang dilakukan pengurus OSIS SMKS Manbaul Ulum Wonosari. Jika sebelumnya OSIS menggelar kegiatan berbagi makanan pada tahun sebelumnya, kini kembali mengisi  kegiatan  di bulan suci Ramadhan dengan berbagi minyak goreng gratis bagi sesama.

Ketua OSIS SMKS Manbaul Ulum Khairun Nisa mengaku bahwa kegiatan berbagi minyak goreng gratis ini adalah program tahunan OSIS. Ketua OSIS yang dikenal cerdas tersebut menambahkan bahwa tujuan melakukan kegiatan berbagi ini adalah untuk menanamkan sikap peduli antar sesama manusia yang membutuhkan.

“Giat ini untuk menanamkan sikap peduli antar sesama manusia, sehingga nantinya dapat menjadikan kami sebagai peserta didik yang berkarakter, berbudi, beradap dan sebagai bentuk perwujudan nilai-nilai luhur budaya”, tuturnya.

Tak ayal, aksi bagi-bagi takjil ini mendapat antusias masyarakat yang cukup tinggi. Seketika itu, puluhan botol minyak goreng yang dibagikan habis dalam waktu singkat. Sejumlah kendaraan pun sempat ada yang berhenti hanya untuk mendapatkan minyak goreng gratis dan juga mengucapkan ucapan terima kasih kepada OSIS SMKS Manbaul Ulum Wonosari yang telah membantu masyarakat dalam kesusahan mendapatkan minyak goreng yang saat ini mahal.

Kepala SMKS Manbaul Ulum, Hairul mengucapkan banyak terima kasih kepada pengurus OSIS yang sudah melakukan kegiatan sosial dalam bulan suci Ramadan dengan membagi-bagi minyak goreng pada masyarakat.

“Sangat bangga dengan kegiatan ini, apalagi dilakukan di 10 hari terakhir ramadhan, tetap semangat anak-anakku, semoga semua bernilai ibadah dan berharap bersamaan dengan Lailatul Qadar” imbuh Hairul bangga.