Portal DIY

Gereja St Thomas Medari dan Seyegan Peroleh Bantuan Puluhan Kitab Suci

Portal Indonesia
71
×

Gereja St Thomas Medari dan Seyegan Peroleh Bantuan Puluhan Kitab Suci

Sebarkan artikel ini
Kepala Kantor Kemenag Sleman H.Sidik Pramono, S.Ag serahkan kitab suci kepada seorang umat Katolik gereja wilayah St Thomas Seyegan, Margareta Kus Margaritawati (Portal Indonesia/Brd)

SLEMANKantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman memberi bantuan 70 eksemplar kitab suci kepada gereja wilayah paroki Medari dan Seyegan kabupaten Sleman. Tujuanya untuk meningkatkan literasi Kitab Suci bagi kalangan umat Katolik, khususnya di Gereja St Thomas, Paroki Medari dan Seyegan.

Pemberian bantuan diserahkan oleh Kepala kantor Kemenag Sleman H Sidik Pramono S.Ag dan diterima oleh seorang perwakilan dari gereja wilayah St Thomas Seyegan, Margareta Kus Margaritawati.

Penyerahan 70 kitab suci umat katolik yang berlangsung di Smart Room Kantor Kemenag Sleman pada Selasa, 25 Maret 2025 ini, selain dihadiri sejumlah tokoh umat katolik dari dua gereja tersebut, juga dihadiri oleh hampir seluruh karyawan kantor Penyelenggara Bimas Katolik Kemenag Kabupaten Sleman.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Kemenag Sleman, H Sidik Pramono S.Ag menyampaikan rasa syukur bahwa di tengah-tengah efisiensi anggaran, Gereja masih mendapatkan bantuan Kitab Suci.

Sambil bercanda, Kepala Kantor Kemenag bertanya: “Apakah bantuan ini dirasa kurang?. Khawatirnya jika diberi banyak malah tidak dibaca?, Tidak pernah dibuka, meskipun sudah lama tapi masih bagus” kata Sidik Pramono sambil ketawa. Kiranya kritik beliau bis menjadi refleksi penerima bantuan.

Pejabat Penyelenggara Bimas Katolik Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman, CB Ismulyadi menambahkan, dengan bantuan kitab suci ini, semoga dapat meningkatkan budaya umat katolik untuk gemar membaca Kitab Suci,

Menurut Ismulyadi dalam pemilihan Keluarga Sembada di kabuoaten Sleman, salah satu poin yang dinilai adalah bagaimana keluarga-keluarga yang terpilih adalah keluarga yang mengakrabi Kitab Suci.

“Oleh karena itu, bila ingin terpilih menjadi Keluarga Sembada, maka harus gemar membaca kitab suci,” pesanya..

Sementara Perwakilan Gereja St Thomas, Yaitu Theresia Kus Margaritawati mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Kemenag Sleman atas pemberian bantuan Kitab Suci ini

Baca Juga:
Meriahkan HUT RI, Wabup Sleman Lepas Ribuan Warga Juwangen Gelar Jalan Sehat

Ia menjamin bantuan kitab suci yang diterima akan dimanfaatkan sebaik mungkin, khususnya untuk anak-anak. Sebab hal ini sejalan dengan program pengembangan iman Keuskupan Agung Semarang, yaitu Formatio Iman Berjenjang dan Berkelanjutan. (Brd)

 

Portal DIY

YOGYAKARTA – Syawalan dan halal bihalal Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah Muhammadiyah (Lazismu) Se-D.I. Yogyakarta (DIY)…