KOTA MALANG – Di tengah keterbatasan sokongan dari Pemerintah Kota Malang, program ketahanan pangan berupa sembako murah untuk warga RW 02, Kelurahan Kidul Dalem, Kecamatan Klojen, tetap eksis hingga empat tahun lamanya sejak pandemi melanda. Rabu (06/11/2024).
Dari pantauan portal-indonesia.com, program sembako murah yang digagas ibu-ibu PKK ini terus diminati warga setempat yang berbondong-bondong hadir untuk mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
Menurut Samsul Efendi, Ketua RW 02 Kidul Dalem, kegiatan ini berawal dari inisiatif selama masa pandemi COVID-19, dan hingga kini masih dilaksanakan rutin dua minggu sekali setiap hari Jumat.
“Alhamdulillah, meski tanpa dukungan Pemkot Malang, program ini tetap berjalan berkat gotong royong warga,” ujarnya.
Samsul menegaskan bahwa program sembako murah ini tidak bertujuan mencari untung. “Kami tidak menghitung untung-rugi. Yang utama adalah membantu warga,” tegasnya.
Saat ditanya soal sumber dana, Samsul menyebutkan bahwa modal utama datang dari donasi warga. “Pasca pandemi, program ini berjalan berkat uluran tangan beberapa donatur di sekitar. Maaf, hingga kini tidak ada dukungan dari Pemkot Malang,” tambahnya.
Sebagai informasi, Presiden RI Prabowo Subianto telah menetapkan 8 visi misi Asta Cita, salah satunya adalah memperkuat ketahanan pangan dari pusat hingga daerah. (Junaedi)