Nasional

Bukan Prank, Remaja 19 Tahun Lelang Motor Listrik Presiden Seharga Rp 2,55 Miliar

33
×

Bukan Prank, Remaja 19 Tahun Lelang Motor Listrik Presiden Seharga Rp 2,55 Miliar

Sebarkan artikel ini
Bukan Prank, Remaja 19 Tahun Lelang Motor Listrik Presiden Seharga Rp 2,55 Miliar
Motor listrik yang berandatangan Presiden Joko widodo

JAKARTA, portal-indonesia.com- Kali ini bukan prank lagi yang terjadi pada lelang motor listrik Gesits, bertandatangan Presiden Joko Widodo. Meski pemenang lelang itu dinyatakan adalah remaja yang baru berusia 19 tahun dengan harga lelang senilai Rp 2,55 miliar.

Warren Tanoesoedibjo adalah remaja berusia 19 tahun yang berhasil memenangkan lelang tertinggi. Seperti diketahui sebelumnya, motor listrik Gesits ini gagal dilelang oleh warga Jambi bernama M Nuh yang mengaku sebagai pengusaha dan menawar motor listrik seharga Rp 2,55 Miliar. Namun, setelah ditelusuri, M Nuh adalah buruh harian lepas.

Meski masih remaja tidak perlu diragukan lagi karena pemenang lelang kali ini adalah Warren Tanoesoedibjo merupakan putra bungsu dari Ketua Umum Partai Perindo dan Pengusaha Hary Tanoesoedibjo.

Penggagas Konser Berbagi Kasih dengan Bimbo, Olivia Zalianty, menjelaskan, setelah M Nuh gagal melelang motor listrik tersebut, ia menghubungi pelelang yang berada di bawah penawaran M Nuh.

Kemudian, pelelang kedua tersebut menawar motor listrik yang bertanda tangan Presiden Jokowi itu seharga Rp 2,55 Miliar.

“Sebelum M Nuh, kemudian saya hubungi yang melakukan penawaran waktu itu Warren Tanoesoedibjo, ternyata masih usia 19 tahun dan beliau menyatakan ingin sekali untuk membeli motor bertanda tangan presiden,” kata Olivia dalam konferensi pers di Graha BPNP, Jakarta, Jumat (22/05/2020). *(edyson)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *