Portal Jatim

Terungkap! Sosok Pahlawan di Balik Bantuan Korban KDRT Probolinggo

Redaksi
234
×

Terungkap! Sosok Pahlawan di Balik Bantuan Korban KDRT Probolinggo

Sebarkan artikel ini

PROBOLINGGO — Pemerintah Kabupaten Probolinggo turun tangan membantu korban pembacokan yang terjadi di Desa Triwungan Kecamatan Kaotaanyar Kabupaten Probolinggo.

Sempat kebingungan mengenai biaya rumah sakit kini bernafas lega, segala pembiayaan operasi dan perawatan ditanggung oleh pemerintah Kabupaten Probolinggo,dalam hal ini Dinas Kesehatan, pihak rumah sakit dan BAZNAS Kabupaten Probolinggo.

Melalui jejaring sentra pengaduan yakni Lapor Kanda milik Pemkab Probolinggo akhirnya ditanggapi dan mendapat tindak lanjut.

Fariq Wariqul Jannah perwakilan keluarga korban mengatakan “Awalnya kami bingung karena biayanya cukup besar hingga puluhan juta rupiah.

“Kami akhirnya rembuk dengan keluarga, dan mengadu serta minta petunjuk melalui layanan aplikasi Lapor Kanda, tidak disangka ada tindak lanjut dan dibebaskan dari segala biaya” terangnya.

Kami dan keluarga menyampaikan banyak terima kasih kepada pihak yang terkait, khususnya Pemkab Probolinggo, Bapak Pj Bupati H Ugas Irwanto, Dinas Kesehatan, pihak rumah sakit Rizani Paiton, ketua BAZNAS bapak H Muzammil.

“Berkat bantuan ini, kami sekeluarga mendoakan semoga semua amal baiknya mendapatkan imbalan yang setimpal,” ungkapnya.

Sementara itu, Pj Bupati Probolinggo H Ugas Irwanto membenarkan bahwa ada warga yang mengadu di layanan Lapor Kanda yang mewakili korban KDRT di Desa Triwungan yang kebingungan dengan biaya rumah sakit yang tidak bisa dicover oleh BPJS.

Benar mas, ada laporan di layanan Lapor Kanda yang minta bantuan tentang pembiayaan pengobatan korban KDRT, kami tindak lanjuti dengan berkoordinasi dengan tim untuk dicarikan solusi.

“Alhamdulillah, semua biaya ditanggung Pemerintah kabupaten Kabupaten Probolinggo. Harapan saya peristiwa semacam ini tidak terjadi lagi dan korban segera pulih kembali,”terangnya.

Diketahui sebelumnya telah terjadi tindakan kekerasan rumah tangga terhadap Arofah Rahmawati (18) warga dusun Krajan RT 06 RW 03 Desa Triwungan Kecamatan Kotaanyar Kabupaten Probolinggo Jawa Timur Sabtu (6/7/2024) yang dibacok oleh suaminya Zainul Arifin (24) hingga sekarat. Saat ini pelaku diamankan dan dalam proses penyidikan oleh unit PPA Polres Probolinggo.