Portal Sumsel

Puluhan Personel Disiagakan, Polres Mura Kawal Ketat Grass Track di Sumber Rejo

Redaksi
26
×

Puluhan Personel Disiagakan, Polres Mura Kawal Ketat Grass Track di Sumber Rejo

Sebarkan artikel ini

MUSI RAWAS – Polres Musi Rawas (Mura) bersama Polsek Megang Sakti memastikan jalannya ajang Grass Track di Desa Sumber Rejo, Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Mura, pada Sabtu (5/10/2024), berlangsung aman dan tertib.

Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH, melalui Kapolsek Megang Sakti, AKP Hendri SH, membenarkan adanya pengamanan ketat untuk kegiatan tersebut.

“Benar, Polres Mura dan Polsek Megang Sakti secara khusus melakukan pengamanan di ajang Grass Track ini. Kami ingin memastikan acara berjalan lancar tanpa kendala,” ujar Kapolres yang didampingi Kapolsek.

Kapolsek AKP Hendri menjelaskan bahwa puluhan personel gabungan telah diterjunkan untuk menjaga keamanan, baik di sekitar lokasi maupun di dalam sirkuit. Langkah ini diambil guna mengantisipasi potensi gangguan selama perlombaan berlangsung.

“Setidaknya, puluhan personel gabungan telah disiagakan di berbagai titik untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara,” ungkapnya.

Ia juga berharap pelaksanaan Grass Track ini dapat berjalan sukses dengan dukungan penuh dari masyarakat. Kerjasama antara aparat dan warga, menurutnya, menjadi kunci utama menjaga situasi keamanan dan ketertiban.

“Marilah bersama-sama kita jaga kamtibmas agar acara ini bisa dinikmati dengan aman dan nyaman oleh semua pihak,” tutupnya. (Wn)

*) Ikuti Berita Terbaru Portal Indonesia di Google News klik disini dan Jangan Lupa di Follow.

Baca Juga:  Satresnarkoba Polres Mura Bongkar Modus Unik Pengedar Sabu, Tersangka Simpan Barang di Case HP